cara kerja kompresor angin

Lima Cara Kerja Kompresor

Kompresor memiliki fungsi yang penting dalam industri maupun pada kehidupan keseharian. Mesin kompresor perlu selalu dirawat dan dijaga agar tetap berfungsi dengan baik, agar proses kerja tetap berlangsung lancar. Untuk itu perlu dipahami terlebih dahulu mengenai cara kerja kompresor sebagai berikut.

Prinsip Dasar Kerja Kompresor

Kompresor sebagai alat yang digunakan guna meningkatkan tekanan gas atau udara memiliki cara kerja tertentu. Kompresor memiliki kemampuan guna meningkatkan tekanan serta merubah volume gas atau udara, dan membuatnya menjadi solusi yang efektif serta efisien dalam berbagai bidang. Aplikasinya dalam industri serta kehidupan sehari-hari cukup luas. Antara lain digunakan dalam industri makanan-minuman, pengepakan, pengecatan, industri obat-obatan, Industri otomotif, serta pada sistem pneumatik.

Pada dasarnya, suatu kompresor itu bekerja dengan prinsip Hukum Pascal yaitu ketika tekanan eksternal yang diberikan pada suatu sistem tertutup, tekanan pada setiap titik pada zat cair atau udara tersebut akan meningkat sebanding dengan tekanan eksternal yang diberikan.

Lima Tahap Cara Kerja Kompresor

Berikut ini secara ringkas lima tahapan cara kerja kompresor.

Proses Pengambilan Udara

Cara kerja kompresor diawali dengan proses pengambilan / penyerapan udara. Ketika suatu kompresor diaktifkan, maka mulailah proses penghisapan udara dari lingkungan sekitar lewat katup/saluran masuk. Motor kompresor akan menggerakkan piston ataupun impeller.

Proses Kompresi Udara

Pada kompresor jenis piston, saat piston bergerak ke bawah, maka ruang di dalam silinder akan membesar, sehingga lalu akan menciptakan vakum yang akan menghisap udara untuk masuk.

Lalu selanjutnya udara yang telah berhasil masuk kemudian dikompresi, Sehingga volume udara menjadi berkurang, namun tekanannya menjadi meningkat.

Pada kompresor jenis screw, turbo, atau centrifugal, maka pada saat motor bergerak akan menggerakan rotasi screw atau impeller dan memiliki gaya hisap pada bagian saluran hisap yang kemudian terjadi kompresi pada screw atau impeller yang meningkatkan tekanan tertentu pada outletnya.

Proses Penyimpanan Udara

Berikutnya, udara yang sudah dikompresi akan disimpan dalam tangki penyimpanan mesin kompresor. Tangki tersebut memungkinkan tekanan udara untuk menjadi stabil terlebih dahulu, sebelum lalu bisa dipergunakan untuk berbagai aplikasi yang dikehendaki.

Proses Pelepasan Udara

Pada saat udara bertekanan diperlukan. Seperti misalnya untuk mengoperasikan alat pneumatik atau bisa juga untuk pengecatan, proses pencampuran, pengepakan, penggunaan alat dengan udara tekan (air tools) udara akan dilepaskan dari tangki penyimpanan lewat katup pelepas.

Proses Pengaturan Tekanan

Suatu kompresor biasanya dilengkapi dengan suatu regulator tekanan, beberpa merk telah dilengkapi sistem digital pada monitor (Kobelco) dengan Regulator udara tersebut memungkinkan pengguna untuk melakukan penyesuaian tekanan udara yang keluar dari kompresor agar dapat sesuai dengan kebutuhannya.

Terdapat berbagai jenis kompresor yang didesain sesuai kebutuhannya. Dalam hal ini ada seperti kompresor piston, atau kompresor screw, atau kompresor centrifugal. Masing-masing jenis kompresor tersebut memiliki cara kerjanya masing-masing yang sedikit berbeda satu sama lain. Meski demikian namun prinsip dasar cara kerjanya adalah sama, yakni dengan meningkatkan tekanan udara ataupun gas dengan mengurangi volume gas atau udara tersebut.

Itulah cara kerja dari mesin kompresor. Jika Anda sedang mencari mesin kompresor industri terbaik, kami sangat merekomendasikan untuk memilih PT Kobelindo Compressors. Kami adalah mitra yang dapat diandalkan untuk memenuhi kebutuhan kompresor Anda, dengan berbagai jenis kompresor yang dirancang sesuai dengan kebutuhan Anda. Melalui PT Kobelindo Compressors, Anda dapat memastikan bahwa kompresor Anda berjalan dengan optimal, menjaga proses kerja Anda tetap berjalan lancar, dan mendukung keberhasilan dalam berbagai sektor industri.

Baca juga artikel lainnya: https://kobelindo.co.id/mengenal-lebih-dalam-mengenai-screw-kompresor/

Similar Posts